Universitas Islam Malang Conference, Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat (KOPEMAS) 2020

Font Size: 
BUDIDAYA TANAMAN OBAT KELUARGA MELALUI PEMANFATAAN LAHAN PEKARANGAN KELOMPOK KARANG TARUNA DI DESA BORIKAMASE
Nurjannah Abna, Nirwana Nirwana

Last modified: 2021-01-02

Abstract


Desa Borikamase memiliki  peluang usaha budidaya tanaman obat keluarga melalui pemanfaatan Pekarangan. untuk  dikembangkan secara maksimal. Karang Taruna  salah satu organisasi kepemudaan Desa Borikamase  telah menanam berbagai jenis tanaman, seperti bunga dan obat tradisional  hanya mereka belum optimal dalam pengelolaan lahan pekarangan dengan tanaman obat keluarga,   tidak memiliki pengetahuan dan keterampilan tentang jenis tanaman obat keluarga dan khasiatnya, bagaimana cara menanam dan mengolah tanaman obat keluarga yang dapat dimanfaatkan minimal sebagai pertolongan pertama bagi masyarakat yang sakit serta menambah pendapatan keluarga. Tujuan kegiatan adalah meningkatkan pengetahuan Pengurus Karang Taruna dalam pemanfaatan pekarangan rumah produktif, meningkatkan pengetahuan tanaman  obat keluarga dan khasiatnya tata cara menanam tanaman obat keluarga, keterampilan mengolah tanaman obat keluarga serta menambah keindahan serta kesehatan lingkungan  dan  income keluarga. Peran Karang Taruna dalam mengelola pekarangan rumah yang berfungsi  untuk menciptakan keindahan dan kesejukan, juga dapat menambah income keluarga dianggap program strategis, karena pemuda memiliki jiwa seni, keindahan, telaten dan lebih  fokus dalam pemeliharaan tanaman obat keluarga dan ikut membantu pemerintah dalam mengatasi masalah kesehatan masyarakat minimal membantu dalam memberikan pertolongan pertama bagi masyarakat yang sakit.

Keywords


Karang Taruna; Tanaman Obat Keluarga (TOGA)

References


Anonim. 2005. Teknik Budidaya Tanaman Obat. Kabupaten Majene: Satuan Kerja Pembina dan Pengembangan Hortikultura.

Baiquni. 2006. Pengelolaan Sumberdaya Perdesaan dan Strategi Penghidupan Rumah Tangga di DIY Masa Krisis (1998-2003).

Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jawa Barat. 2015.  Buku Saku Tanaman Obat Keluarga. ISBN: 978-979-3595-49-8

Departemen Kesehatan RI. 1983. Pemanfaatan Tanaman Obat. Edisi III. Jakarta: Direktorat Jenderal Pengawasan Obat dan Makanan.

https://distan.bulelengkab.go.id/artikel/budidaya-toga-tanaman-obat-keluarga-77.  Maya Iga,  2015. Budidaya Toga (Tanaman obat Keluarga), (diunduh, 7 Juni 2018)

Fauziah Muhlisah. 2000. Taman Obat Keluarga (TOGA). Jakarta: Penebar Swadaya.

Hastuti dan Dyah Respati SS. 2009. Model Pemberdayaan Perempuan Miskin Berbasis Pemanfaatan Sumberdaya Perdesaan Sebagai Upaya Pengentasan Kemiskinan di Perdesaan Lereng Merapi Selatan. Laporan Akhir Hibah Bersaing.

Philippe Fleury, et. all. 2008. Implementing Sustainable Agriculture and Rural Development in the European Alps. Mountain Research and Development, Aug-Nov 2008, 28, 3/4, Agriculture Journals,  

Ridwan. 2007. Pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pertanian.

Suparmoko. 1994. Ekonomi Sumberdaya Alam dan Lingkungan. Yogyakarta: BPFE UGM.

Supriyanto. 2006. Proses Pengolahan Tanaman Obat. Jakarta: Tim Lentera.

Weaver, Robert D. 1996. Prosocial Behavior: Private Contributions to Agriculture's Impact on the Environment. Land Economics, May, 72, 2, Agriculture Journals.

Full Text: PDF