Universitas Islam Malang Conference, Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat (KOPEMAS) 2021

Font Size: 
PEMBUATAN KERIPIK JAMUR TIRAM PUTIH PADA KELOMPOK TANI JAMUR DI DESA BLAYU, WAJAK, MALANG
Agus Sugianto, Anis Sholihah

Last modified: 2022-01-24

Abstract


Sudah hampir lima tahun komoditas alternatif yang telah diusahakan oleh masyarakat yang tergabung dalam Kelompok tani Guyub Makmur I di dusun Krajan dan Guyub Makmur II di dusun Sumber Suko desa Blayu, Wajak Kabupaten Malang adalah budidaya jamur Tiram Putih. Penentuan sumber inspirasi berasal dari permasalahan prioritas mitra pada kelompok tani jamur yang telah disepakati bersama adalah: 1).  Permasalahan pembuatan jamur siap saji yang dapat di kemas dan tahan dalam rentang waktu tertentu; 2). Masalah yang berikutnya adalah masalah pengemasan dan manajemen kelembagaan yang ada pada kelompok petani jamur di Blayu.Program Pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan pada Tgl. 27-30 Maret 2019 di Desa Blayu Kecamatan Wajak Kabupaten Malang.Metode yang digunakan adalah penyuluhan, pelatihan dan pendampingan. Hasil dari kegiatan dapat disimpulkan antara lain: Hasil kegiatan Program Pengabdian kepada masyarakat dapat disimpulkan: 1). Petani jamur tiram putih yang tergabung pada kelompok tani Guyub Makmur telah menguasai teknologi pembuatan keripik jamur tiram putih mencapai 100% dari seluruh peserta yang dilatih. 2). Telah memiliki desain kemasan untuk keripik jamur dan telah dipamerkan ke masyarakat luas. 3). Telah dilatih tentang manajemen pemasaran sehingga jangkauan pemasaran keripik jamur yang dibuat dapat lebih luas

Keywords


keripik; jamur tiram putih; blayu; wajak; malang

References


Listyawati, I. H. (2016). Peran Penting Promosi dan Desain Produk Dalam Membangun Minat Beli Konsumen. Jbma, III(1), 62–70.

Luyten, H., & Van Vliet, T. (2006). Acoustic emission, fracture behavior and morphology of dry crispy foods: A discussion article. Journal of Texture Studies, 37(3), 221–240. https://doi.org/10.1111/j.1745-4603.2006.00049.x

Mufreni, A. N. (2016). Pengaruh Desain Produk, Bentuk Kemasan Dan Bahan Kemasan Terhadap Minat Beli Konsumen. Jurnal Ekonomi Manajemen, 2(2), 48–54.

Oktaviani dan Putri. P,. 2015. Teknologi Pengoahan Hasil Pertanian. Bina Ilmu. Surabaya.

Prabasini. 2013. Pengaruh Tenggang Waktu Pengolahan Terhadap Sifat Fisik Dan Kimia Pati Buah Sukun. Skripsi FTP. Universitas Gajah Mada. Yogyakarta.

Profil Desa Blayu, 2015. Profil DesaBlayu, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang, Laporan Kerja Tahunan Desa Blayu.

Rosanna, Octora, Y., Basuki Ahza, A., & Syah, D. (2015). Preheating Improved Crispness of Cassava and Purple Sweet Potato Chips. Jurnal Teknologi Dan Industri Pangan, 26(1), 72–79. https://doi.org/10.6066/jtip.2015.26.1.72.

Sugianto, A. 2013. Teknologi TEL Jamur Tiram Putih untuk MelipatgandakanProduksi, TeknologiHasilFudamental Research 2010-2012. Aditya Media Publishing.  Malang.

Sugianto, A., Sholihah, A., & Hartono, P. (2017). Acceleration of Five Types Edibel Wood Mushroom Production through Varied Harvest Synchronization Temperature Settings. Journal of Agriculture and Environmental Sciences, 6(2), 128–133. https://doi.org/10.15640/jaes.v6n2a15

Sugianto, A., & Sholihah, A. (2021). Pengawetan dan Pemberian Nilai Tambah Produk Jamur Tiram Putih Menjadi Sate dan Bakso Jamur. Abdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Merdeka Malang, 6(2), 241–250. https://doi.org/10.26905/abdimas.v6i2.5174

Full Text: PDF | 595-603