Universitas Islam Malang Conference, Konferensi Nasional Life Science dan Teknologi 2020

Font Size: 
STUDI PUSTAKA SISTEMATIS: DELIMA MEMPERBAIKI KADAR NITRIC OXIDE PADA BERBAGAI KONDISI STRES OKSIDATIF
SITI NORAZIZAH

Last modified: 2020-12-08

Abstract


STUDI PUSTAKA SISTEMATIS:

DELIMA MEMPERBAIKI KADAR NITRIC OXIDE PADA BERBAGAI KONDISI STRES OKSIDATIF

Siti Norazizah1, Nugroho Wibisono1, Doti Wahyuningsih1*

1Program Studi Pendidikan Dokter, Universitas Islam Malang, JL. MT. Haryono 193, Malang, Jawa Timur, Indonesia

*dotiwahyuningsih@unisma.ac.id

Abstract : Nitric Oxide (NO) is a free radical. Nitric Oxide (NO) level increase in every oxidative stress condition. Pomegranate extract is reported to repair the NO level from oxidative stress condition by its antioxidant compounds, mainly polyphenol. The study used systematic literature review aims to find out the effect of pomegranate (Punica granatum) to Nitric Oxide (NO) level on serum, plasma, hepar, brain, limfe, intestine, renal and endotel tissue that obtained from the disease which its pathophysiology involves oxidative stress (injury, toxicity, inflammation, and infection). The pomegranates parts studied here are fruit, peel, seed, and  flower. Systematic literature review. The data collection is obtained from PubMed and Google Scholar by the Punica granatumAntioxidant, and Nitric Oxide as the keywords. From the screening process, data collected was 14 articles were qualified by inclusion criteria. Antioxidant compounds found in pomegranate fruit, peel, flower, and seed extracts are proven to improve NO level by reducing NO levels in the serum, plasma, liver, brain, intestine, lymph, renal and increasing NO in endothelial tissue under conditions of oxidative stress. By the 14 journals reviewed, the main anti-oxidant mechanism of pomegranate extract to repair NO level was occured by increasing  the antioxidant and free radical clearance. The application of fruit, peel, flower and seed extract of pomegranate (Punica granatum) could give antioxidant effect by repairing NO level in oxidative stress condition.

 

Keyword: Punica granatumAntioxidantNitric Oxide.

 

Abstrak : Nitric Oxide (NO) merupakan suatu radikal bebas. Peningkatan kadar NO didapatkan pada berbagai kondisi stres oksidatif. Pemberian ekstrak delima dilaporkan dapat memperbaiki kadar NO dalam kondisi stres oksidatif karena adanya kandungan antioksidan pada delima terutama senyawa polifenol. Penelitian menggunakan metode studi pustaka sistematis bertujuan mengetahui pengaruh delima (Punica granatum) terhadap kadar Nitric Oxide (NO) pada serum, plasma, jaringan hepar, otak, limfe, usus, ginjal dan endotel yang diperoleh dari penyakit yang patofisiologinya melibatkan stres oksidatif (injury, toksisitas, inflamasi dan infeksi). Bagian delima yang dipelajari pada penelitian ini adalah buah, kulit, biji dan bunga. Studi pustaka sistematis. Pengumpulan data penelitian dilakukan melalui sumber PubMed, dan Google Scholar dengan kata kunci Punica granatumAntioxidant, dan Nitric Oxide. Melalui proses screening didapatkan data berupa 14 artikel memenuhi kriteria inklusi yang telah ditetapkan.Senyawa antioksidan yang terdapat dalam ekstrak buah, kulit, bunga, dan biji delima terbukti mampu memperbaiki nilai NO dengan menurunkan kadar NO pada jaringan hepar, otak, usus, limfe, ginjal dan meningkatkan NO pada jaringan endotel pada kondisi stres oksidatif. Melalui 14 jurnal yang ditelaah, mekanisme antioksidan utama ekstrak delima dalam memperbaiki nilai NO adalah melalui peningkatan antioksidan dan pembersihan radikal bebas. Pemberian ekstrak buah, biji, kulit, dan bunga delima (Punica granatum) dapat  memperbaiki kadar radikal NO pada kondisi stres oksidatif.

 

Kata Kunci : Punica granatumAntioxidantNitric Oxide